Sunday, September 25, 2016

Mengelola website, mengelola tulisan

Awalnya ketertarikanku untuk membuat website dalam format blog itu karena banyak penyedia blog yang memberi banyak kemudahan.  Alamat sub domain yang bisa dipilih sendiri, template yang user-friendly, dan gratis web hosting-nya. Bahkan akhir-akhir ini  ada penyedia blog yang menyediakan format blog untuk toko online, yang digunakan untuk berjualan melalui internet.

Dapat membuat lebih dari satu blog
Kemudahan lain dari penyedia blog, memungkinkan aku membuat blog lebih dari satu, dengan cepat dan mudah. Dalam satu akun misalnya, aku dapat memiliki lebih dari satu blog dengan alamat dan tema yang berbeda. Blog-blog itu aku memanfaatkannya sebagai media latihan menulis, menyampaikan gagasan dan menyalurkankannya dalam bahasa tulis. Sejauh ini, paling tidak aku memiliki lima website pribadi  dalam format blog. Kelima blog itu antara lain, ada yang membahas seputar panduan menulis proposal dan laporan penelitian, memuat tulisan-tulisan manajemen kinerja pegawai, mengenal budaya nusantara. 

Memposting tulisan di blog sesuai tema
Masing-masing blog aku gunakan sebagai mind map yang mengelompokkan gagasan-gagasan itu ke dalam satu tema tertentu. Misalnya  hari ini aku ada ide dan menulis tentang riset atau penelitian, maka posting itu aku letakkan di blog menulis proposal penelitian. Jika aku ada ide menulis tentang budaya, daerah, makanan khas atau tempat wisata, maka postingnya aku letakkan dalam blog mengenal budaya, dan seterusnya.

Mudahnya membuat buku sendiri
Pada suatu saat, aku pernah berfikir akan menerbitkan buku, yang berasal dari kumpulan posting-posting blog itu. Dari kelima blog yang aku miliki tersebut, minimal aku dapat menghasilkan lima buah buku. Berita baiknya, saat ini sangat mudah untuk mewujudkan keinginan membuat buku sendiri.


Banyak layanan di dunia maya ini, untuk mencetak blog itu dalam bentuk buku. Sebut saja misalnya layanan www.blogtoprint.com. Dengan sedikit proses, kumpulan posting blog itu sudah berubah menjadi buku dalam format Pdf.  Jika kita setuju biayanya dan kita sudah melakukan pembayaran, maka file buku tersebut segera dikirim via e-mail. Maka selesailah kita melakukan self-publishing buku.

No comments:

Post a Comment